Sabtu, 01 Januari 2011

ES KRIM ZANGRANDI SURABAYA

Posted by infowisata01.blogspot.com 23.04, under |

Kedai es krim Zangrandi itu dibangun oleh seorang berkebangsaan Italia bernama Renato Zangrandi pada tahun 1930. Awalnya kedai itu bernama Renato Zangrandi’s Ijspalais, yang dulunya terletak di Dijkermantstraat (sekarang Jalan Yos Sudarso). Semenjak zaman penjajahan Belanda, tempat ini sudah dikenal dan menjadi lokasi favorit nongkrong pada masa itu. Walaupun arsitektur bangunannya masih asli seperti sejak mula pertama dibuka, tapi kepemilikannya sekarang ini sudah berpindah tangan, dan bukan lagi dikelola oleh keturunan Zangrandi. Namun resep-resep yang ada di masa lalu itu masih dipertahankan hingga kini. dya